Beranda / Berita / Federal Oil

Motor Kustom Ini Unik, Berdesain Anti Banjir, Modalnya enggak seberapa

Tanggal : , Penulis : tigor

Motor Kustom Ini Unik, Berdesain Anti Banjir, Modalnya enggak seberapa

 

Feders, musim hujan seperti saat ini pasti ada saja kasus di mana motor terendam bajir. Wajar saya Feders, sebab sepeda motor pabrikan memang tidak didesain untuk melewati genangan air yang tinggi. Beda halnya dengan motor kustom ini. Seperti yang dirilis detik.com, Amin Mohamed (31 tahun) asal Malaysia menciptakan motor jangkung yang didesain agar tidak takut banjir.  Amin merupakan seorang pengusaha dan pemasok barang aluminium dan cermin di Malaysia. Menggunakan imajinasi dan kreativitas tinggi, Amin membuat motor jangkung ini. Dia membuat motor ini hanya bermodalkan 500 ringgit atau sekitar Rp 1,6 juta. Motor ini menggunakan basis mesin Honda C70.  (BACA JUGA : Pecinta Vespa Wajib Lihat ini, Bisa Jadi Inspirasi buat Kado Lamaran) Motor diubah menjadi tiga roda, satu roda di depan dan dua roda di belakang.  Bahkan, motor jangkung ini mampu menerobos banjir sedalam satu meter. (BACA JUGA : Ini dia 10 Motor Sport Terkencang di Tahun 2017, Yamaha Model ini termasuk loh..) "Saya membuat sketsa desain motor ini pada Januari lalu dan mulai mengerjakannya sedikit demi sedikit di waktu luang saya. Saya hanya menggunakan bahan bekas dan bahan yang ada karena saya harus menghindari biaya tinggi. Penciptaan ini bukan untuk keuntungan, hanya untuk kepuasan diri," kata Amin. (Federaloil.co.id)

Artikel Lainnya

x Check if your product is genuine