Ganasnya Marc Marquez Off-Road Pakai Honda Africa Twin CRF1000L
Ketangguhan Honda Africa Twin CRF1000L yang belum resmi dirilis sudah dipertontonkan Marc Marquez, juara dunia MotoGP dua kali dan John Berreda, pembalap rally Paris-Dakar. Marquez secara 'ganas' memacu motor bertampilan jangkung ini.
Video yang diunggah di Youtube ini mempertontonkan aksi kedua pembalap 'menyiksa' Honda Africa Twin CRF1000L di lintasan off-road. "Secara fisik motor ini sangat baik. Kamu bisa mengendarai motor dalam kecepatan tinggi untuk waktu yang lama. Motor ini terlihat besar dan berat, tapi waktu loncat sangat stabil,” begitu testimoni Marquez didalam video yang berdurasi 1 menit 47 detik ini.
Honda Africa Twin CRF1000F memiliki mesin dengan kapasitas 998cc yang merupakan pengembangan dari Honda Africa Twin XRV750. Mesin baru ini dipersenjati 4 klep dan mampu menghasilkan 94 hp di kitiran 7.500 rpm dan torsi maksimal 98 Nm pada putaran 6.000 rpm.
Tampilannya khas motor segala medan yang biasa dipacu di rally Paris-Dakar, dalam video ini terlihat jelas Marquez amat menikmati kesempatan menunggang Honda Africa Twin CRF1000L.
video terkait : https://www.youtube.com/watch?v=dp2NJMbUyzg