Beranda / Berita / GIIAS 2019

Honda Monkey Resmi Dijual di Indonesia Harganya Rp65 Juta

Tanggal : , Penulis : Ric

Honda Monkey Resmi Dijual di Indonesia Harganya Rp65 Juta

Feders-Honda Monkey resmi dipasarkan oleh PT Astra Honda Motor (AHM). Honda Monkey memiliki karakter ikonik dan unik dengan sentuhan modern berbalut teknologi terkini untuk sensasi berkendara yang menyenangkan.

Motor yang hadir sejak 58 tahun lalu ini siap menjadi pusat perhatian para pecinta sepeda motor di Indonesia.

Mengusung konsep produk Iconic-Fun Bike, Honda Monkey masih tetap mempertahankan garis desain dari generasi pertama, sebuah siluet trapesium yang menonjol dari ukuran bodi yang compact.

Baca Juga
  • Federal Matic Forcemaxx Oli Motor Matic Terbaik Untuk Motor Jepang dan Itali

Kami menghadirkan sepeda motor ikonik Honda Monkey dengan aura gagah pada keseluruhan tampilannya didukung berbagai teknologi dan fitur modern. Kami optimis Honda Monkey dapat memberikan daya pikat tersendiri sekaligus menghadirkan kesenangan berkendara di segmen sepeda motor hobi di Indonesia,” ujar Toshiyuki Inuma.

Teknologi modern dihadirkan pada reinkarnasi tampilan ikonik Honda Monkey.

Panelmeter digital full LCD berbentuk bulat menunjukkan speedometer yang akan berkedip ketika mesin dinyalakan, odometer dengan dua trip meter dan 6 bar indikator level bensin.

Baca Juga
  • Federal Y-Matic, Oli Motor Matic Terbaik Untuk Yamaha Mio

Keseluruhan pencahayaan sepeda motor ini sudah mengaplikasikan teknologi LED. Anak kunci dengan wave pattern memiliki motif logo Old Wing.

Model ini juga telah menggunakan teknologi answer back system untuk memudahkan mencari sepeda motor bagi pengendaranya.

Honda Monkey memiliki tangki bensin berukuran 5,6L dengan permukaan glossy yang berwarna sama dengan rangka, swing arm dan shock belakang. 

Posisi tangki bensin diletakkan di atas mesin dan dilengkapi dengan emblem logo Old Wing 3D, memperkuat kesan legendaris sepeda motor ini.

Baca Juga
  • Ini Kelebihan Federal Racing Yang Buat Motor Kamu Spesial

Dari segi dapurpacu, sensasi berkendara menyenangkan dari Honda Monkey dihasilkan oleh mesin silinder tunggal horizontal 4 percepatan SOHC 125cc yang kuat dan disesuaikan untuk menghasilkan performa yang optimal.

Mesin sepeda motor ini memiliki pendingin udara dengan diameter dan panjang langkah sebesar 52,4 x 57,9 dan perbandingan kompresi 9,3:1, ditunjang dengan teknologi  PGM-FI Honda Monkey menghasilkan tenaga maksimal 6,9kW @ 7.000rpm dan torsi sebesar 11Nm @ 5.250rpm.

Honda Monkey hadir dengan tiga varian warna yaitu Banana Yellow, Pearl Nebula Red dan Pearl Shining Black. Ketiganya dipasarkan dengan harga OTR (On The Road) DKI Jakarta Rp65.000.000,00.(federaloil.co.id)

Artikel Lainnya

x Check if your product is genuine