Perawatan Komstir, Perlu Dilakukan Agar Tetap Nyaman
Homesteer alias komstir atau rumah setir berfungsi sebagai poros kemudi depan.
Jika timbul masalah dibagian tersebut, maka pengendalian motor jadi tidak nyaman.
Masalah yang timbul bisa jadi karena komstir terlalu keras atau terlalu longgar.
Disampaikan oleh Teguh dari RPM Racing yang markasnya di Jagakarsa, Jakarta Selatan.
"Komstir atau homesteer fungsinya sebagai poros kemudi, jika oleng berarti bagian tersebut bermasalah, dalam hal ini bearing dan peranti lainnya," ucapnya.
Didalam komponen homesteer ada yang namanya bearing, adalah bola-bola kecil yang posisinya berada diantara as fork dengan homesteer. Bola tersebut bisa pecah jika sering menghajar jalanan rusak.
"Homesteer bisa oblak jika sering melewati jalan rusak, normalnya wajib dicek setiap 4.000 km. Saat ini hal itu diabaikan, jika oleng baru deh dicek," sambungnya.
Padahal penyebab lainnya adalah kurangnya perawatan yang mengakibatkan menumpuknya kotoran pada bola-bola bearing.
"Bola bearing bisa kotor, karena dilumasi greese atau stempet jadi kotoran menempel, makanya dianjurkan wajib dicek setiap jarak 4.000 km," pungkasnya. (federaloil.co.id)