Marc Coma Rajai Dakar Rally untuk Kelima Kalinya
Pembalap kawakan asal Spanyol Marc Coma kembali menorehkan namanya di ajang Dakar Rally untuk kelima kalinya. Pembalap berusia 39 tahun yang tergabung dengan tim Red Bull KTM sempat mengalami kesulitan pada etape-etape awal.
Kesuksesan Coma dalam Dakar Rally kali ini tak lepas dari keberuntungannya pada etape-etape akhir. Pesaing utama datang dari rekan senegaranya yang tergabung dalam tim Honda, Joan Barreda.
Hingga etape ke – 7 Joan Barreda memuncaki kelasemen sementara perolehan nilai di kelas sepeda motor. Tetapi cukup disayangkan perjuangan Barreda terhenti setelah mengalami kesialan. Barreda mematahkan stangnya saat melewati rintangan jembatan pohon.
Barreda yang sebelumnya memimpin 12 menit di depan Coma kini harus menyerahkan posisi terdepannya dan terpaut 3 jam dengan Coma. Hal ini membuatnya harus melupakan mimpi untuk menjadi Juara Dakar Rally 2015.
Sementara itu di posisi kedua direbut pembalap tim Honda lainnya yaitu Paolo Goncalves diikuti oleh Toby Price sang pendatang baru dari Australia di posisi ketiga. Berikut kelasemen akhir dari Dakar Rally 2015 kelas sepeda motor :
Dakar 2015 Final Standings:
1. Marc Coma (KTM), 46h 3m 49s
2. Paulo Gonçalves (Honda), +16m 53s
3. Toby Price (KTM), +23m 14s
4. Pablo Quintanilla (KTM), +38m 38s
5. Stefan Svitko (KTM), +44m 17s