Gresini Antusias Sambut Doni Tata di Indianapolis
Setelah liburannya di Tanah Air, Doni Tata Pradita diharapkan bisa lebih kompetitif menjalani paruh kedua balap Moto2 yang akan berlangsung akhir pekan ini (18/8), di Sirkuit Indianapolis, Amerika Serikat.
Seri balap Sachsenring, Jerman yang dijalaninya bulan lalu memang mengecewakan. Untuk itu, masa rehat Moto2 kali itu pun dimanfaatkannya untuk pulang ke Indonesia sekaligus bertemu dengan keluarga. " Berkumpul dan bersantai dengan keluarga memberikan pertolongan yang berarti untuk saya," kata Doni Tata.
Disela-sela liburannya itu pula Doni Tata tetap berlatih agar staminanya tetap terjaga. Dengan begitu, fisik dan mental pembalap Indonesia ini dalam kondisi yang baik. Ha;l ini tentu memberikan dampak positif bagi kelangsungannya untuk kembali melanjutkan kiprahnya di kancah dunia.
Dalam waktu dekat, Pembalap dukungan Federal Oil ini akan berlaga di Moto2 Indianapolis, Amerika Serikat. Fausto Gresini selaku manajer tim pun menaruh harapan besar terhadap masukan positif tersebut.
"Kesempatan untuk berkumpul dengan keluarganya memberikan kekuatan bagi Doni Tata. Dia adalah anak pekerja keras dan sangat bertekad untuk mulai mengambil hasil yang lebih baik," ungkap Fausto Gresini.
Punggawa tim Gresini Racing ini juga yakin kalau Doni Tata akan bisa mengatasi Sirkuit Indinapolis untuk bisa mendapatkan hasil yang lebih baik. Kita tunggu saja aksi pembalap tim Federal Oil Gresini Moto2 (FOGM2) ini nanti.