Taklukan Lorenzo, Marquez Juara di MotoGP Italia
Pembuktian Marc Marquez di MotoGP Mugello, Italia, Minggu (1/6) berbuah manis. Marquez berhasil meredam perlawanan Jorge Lorenzo untuk meraih kemenangan keempat kalinya di Sirkuit Mugello.
Dominasi yang diperlihatkan oleh rider Marquez sudah terlihat sejak awal balap. Namun, seperti biasanya Lorenzo selalu mengawali start dengan mulus dan membawanya mempimpin jalannya balap dalam waktu yang cukup lama.
Namun, saat balap menyisakan 7 lap Marquez mulai mendekat dan berhasil untuk pertama kalinya melewati Lorenzo dengan slip stream. Namun, usaha Lorenzo untuk come back sekaligus meraih kemenangan keempatnya secara berturut di Mugello membuatnya tidak menyerah begitu saja.
Alhasil, sajian menarik pun tersaji antara kedua rider Spanyol ini. Kedua pun berkali-kali terlibat pergantian posisi Akan tetapi, slip stream lagi-lagi menjadi andalan Marquez untuk mengambil alih posisi pertama menjelang lap akhir. Hingga saat itu, Marquez pun tak lagi terkejar oleh Lorenzo.
Marquez berhasil meraih podium pertama di MotoGP Mugello disusul Lorenzo dan Valentino Rossi di tempat ketiga. Rossi pun bisa memberikan tontonan menarik untuk fans di Italia karena dilaga ke-300 kali ini ia bisa naik podium.
Hasil balap MotoGP Mugello, Italia :
1. Marc Marquez ESP Repsol Honda Team (RC213V) 41m 38.254s
2. Jorge Lorenzo ESP Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 41m 38.375s
3. Valentino Rossi ITA Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 41m 40.942s
4. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda Team (RC213V) 41m 52.300s
5. Pol Espargaro ESP Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1)* 41m 53.857s
6. Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (Desmosedici) 41m 55.296s
7. Andrea Iannone ITA Pramac Racing (Desmosedici) 41m 55.383s
8. Alvaro Bautista ESP Go&Fun Honda Gresini (RC213V) 42m 5.661s
9. Aleix Espargaro ESP NGM Forward Racing (Forward Yamaha) 42m 20.140s
10. Yonny Hernandez COL Pramac Racing (Desmosedici) 42m 23.466s
11. Michele Pirro ITA Ducati Team (Desmosedici) 42m 23.687s
12. Karel Abraham CZE Cardion AB Motoracing (RCV1000R) 42m 24.085s
13. Scott Redding GBR Go&Fun Honda Gresini (RCV1000R)* 42m 24.093s
14. Hiroshi Aoyama JPN Drive M7 Aspar (RCV1000R) 42m 25.088s
15. Colin Edwards USA NGM Forward Racing (Forward Yamaha) 42m 47.808s
16. Michael Laverty GBR Paul Bird Motorsport (PBM-ART) 42m 56.043s
17. Broc Parkes AUS Paul Bird Motorsport (PBM-ART)* 43m 13.285s
18. Mike Di Meglio FRA Avintia Racing (Avintia)* 43m 15.755s
Hector Barbera ESP Avintia Racing (Avintia) DNF
Michel Fabrizio ITA IodaRacing Project (ART) DNF
Cal Crutchlow GBR Ducati Team (Desmosedici) DNF
Stefan Bradl GER LCR Honda MotoGP (RC213V) DNF
Bradley Smith GBR Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) DNF