Beranda / Berita / Fokus

Fokus Ke Jupiter Z1 Injeksi, YCR 2015 Dibagi 9 Kelas

Tanggal : , Penulis : admin

Fokus Ke Jupiter Z1 Injeksi, YCR 2015 Dibagi 9 Kelas

Ajang tahunan Yamaha Indonesia yakni Yamaha Cup Race (YCR) mulai digulirkan akhir pekan ini. Mengambil tempat di GOR Satria, Purwokerto, Jawa Barat YCR seri perdana dimulai. Diajang YCR 2015 kali ini para pembalap akan dibagi kedalam 9 kelas balap.

Tahun ini Yamaha Indonesia nampaknya mencoba lebih focus dalam penggunaan Jupiter Z1 Injeksi di ajang balap. Dan sebagai bentuk dukungan Yamaha bahkan membuat kelas khusus (Open Class) untuk mengeksplor Yamaha Jupiter Z1 Injeksi di ajang balap.

M. Abidin selaku GM After Sales & Motorsport PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing menjelaskan. ”Edukasi skill yang lebih tepat sasaran dilakukan Yamaha, dimana Yamaha Cup Race untuk balap motor non sport dan Sunday Race khusus sport. Di Yamaha Cup Race pun kami mengedukasi pebalap dan tim dengan menggunakan Jupiter Z1, motor injeksi juara Indoprix dua tahun berturut-turut (2003 dan 2004). Ada 23 pebalap di kategori Seeded, Pemula A, Pemula B yang menggunakan Jupiter Z1.

Tak sampai disitu, Yamaha Indonesia juga berkomitmen untuk memperbaiki fasilitas yang ada. Salah satunya dengan pembuatan lintasan seperti sirkuit permanen yang dilengkapi tikungan high speed agar para pebalap bisa memaksimalkan kemampuan Jupiter Z1.

Selain itu, rider yang menggunakan Jupiter Z1 yang masuk 5 besar hasil race, mendapatkan tambahan uang tunai.

Berikut daftar kelas balap di ajang YCR 2015 :

1. YCR 1, Underbone 125 cc Tune Up Seeded + Open Class Injeksi
2. YCR 2, Underbone 110 cc Tune Up Seeded + Open Class Injeksi
3. YCR 3, Underbone125 cc Tune Up Pemula + Open Class Injeksi
4. YCR 4, Underbone 110 cc Tune Up Pemula + Open Class Injeksi
5. YCR 5, Underbone 125 cc Pemula B (Usia dibawah 16 tahun)
6. YCR 6, OMR Jupiter Z1 Pemula B, Non Pabrikan – Lokal (Unit motor disediakan Yamaha)
7. YCR 7, Matic 130 cc Open
8. YCR 8, Underbone 125 cc Tune Up Pemula Open (Karesidenan Banyumas)
9. YCR 9, Underbone 110 cc Tune Up Pemula Open (Karesidenan Banyumas)

Artikel Lainnya

Alex Marquez & Fabio Di
26 November 2023

Alex Marquez & Fabio Di

x Check if your product is genuine